04 Aug 2021 11:30
Dipost oleh Admin
4.500
0
- Share:
Sobatcoding.com - Tutorial lengkap cara update versi PHP di Laragon.
Salah satu keunggulan atau kelebihan dari laragon adalah mudah dan flexible. Laragon mudah dipasang, mudah digunakan, mudah diperpanjang & mudah dioperasikan.
Aplikasi ini juga telah mengotomatiskan banyak konfigurasi yang kompleks sehingga dapat Anda gunakan dengan sangat mudah. Anda juga dapat menambahkan versi terbaru dari PHP, Java, Go, Apache, Python, Ruby, MySQL, MongoDB, Nginx, PostgreSQL dan lainnya tanpa kesulitan sama sekali serta tidak akan merusak sistem yang telah ada.
Cara update versi PHP di Laragon
Cara update versi PHP di Laragon sangat mudah, silahkan ikuti langkah-langkah berikut ini.
- Silahkan download terlebih dahulu file binary PHP versi terbaru di link berikut: https://windows.php.net/download. Pilih versi thread sesuai dengan OS yang ada di komputer/laptop teman-teman. Untuk saat ini php version terbaru adalah php versi 8.0.

- Ekstrak file yang telah di download ke folder php-8.0.9-Win32-vs-x64, lalu copy ke folder C:\laragon\bin\php (sesuaikan jika lokasi aplikasi laragon berbeda).

- Buka aplikasi laragon, klik kanan pada aplikasi kemudian pilih versi PHP yang akan digunakan.

- Pastikan Apache suppport terhadap versi yang sedang digunakan. Untuk PHP versi 8.0 support Apache VC16. Silahkan teman-teman download Apache di link berikut: https://www.apachelounge.com/download/.

- Ekstrak file yang telah di download ke folder httpd-2.4.48-Win64-VS16 , lalu copy ke folder C:\laragon\bin\apache (sesuaikan jika lokasi aplikasi laragon berbeda).

- Buka aplikasi laragon, klik kanan pada aplikasi kemudian pilih versi Apache yang akan digunakan.

- Klik tombol Start All.
- Versi PHP berhasil di update ke versi terbaru. Untuk mengecek apakah php berhasil silahkan masuk ke browser dan masukkan alamat url http://localhost. Jika berhasil tampilan akan seperti berikut.

- Klik link info untuk memastikan versi PHP telah update. Tampilan versi php terbaru seperti pada gambar berikut.

Sekian tutorial kali ini. Jika teman-teman memiliki pertanyaan atau saran mengenai artikel ini, jangan ragu untuk meninggalkan komentar pada form di bawah ini.
Semoga bermanfaat.
Komentar 0